Blogger news

Pemerintah Kabupaten Bandung Adakan Peringatan Nuzulul Quran Tahun 1444 H

mediakopid.com, Bandung - Pemerintah Kabupaten Bandung menggelar  Peringatan Nuzulul Quran Tingkat Kabupaten Bandung tahun 1444 H, di Masjid Al Fatih komplek Rumah dinas jabatan Bupati Bandung, Soreang, Kamis (6/4/2023)

Dikatakan Bupati Bandung, . Dr. H.M. Dadang Supriatna bahwa giat tersebut  merupakan dalam  rangka memperingati  turunnya Al-Qur'an. Dengan harapan bisa diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

"Apakah kita bisa mengikuti sunah Rasulullah SAW?," kata Dadang Supriatna.

Bupati Bandung mengungkapkan bahwa para kepala dinas dan para camat se-Kabupaten Bandung sudah melaksanakan pesantren kilat di Jatinangor Kabupaten Sumedang beberapa waktu lalu.

"Tanpa agama hampa dan tidak sempurna," katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Dadang Supriatna pun turut mengapresiasi kekompakan para ASN di lingkungan Pemkab Bandung dan jajaran Forkopimda Kabupaten Bandung serta berbagai unsur masyarakat sehingga Pemkab Bandung meraih berbagai prestasi.

"Ini kekompakan luar biasa. Prestasi Pemkab Bandung sudah meraih 140 penghargaan, dan saya sampai saat ini baru 23 bulan menjabat Bupati Bandung," katanya.

Bupati Bandung mengungkapkan bahwa pihaknya sudah memberikan insentif guru ngaji, dalam upaya memuliakan para ulama dan walaupun dalam kondisi pandemi Covid-19 dan kondisi inflasi yang tidak stabil, Kabupaten Bandung bisa meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).



Saddam Fajar Sidiq – UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Tidak ada komentar

Posting Komentar

© all rights reserved
made with by templateszoo