Blogger news

Instagram Bukan Hanya Sekedar Konten!

Sumber Foto: instagram (@letizilla) https://www.instagram.com/p/BFRR1mvhpZ0/?igshid=MzRlODBiNWFlZA==


Instagram adalah cara untuk berfoto dan membagikan foto kepada teman-teman terdekat secara mudah dan instan. Instagram merupakan jejaring sosial yang memiliki tujuan membantu penggunanya untuk membagikan foto kepada pengguna lainnya.  Instagram juga memiliki berbagai fitur diantaranya, 

1. Fitur followers , sistem sosial dalam instagram adalah dengan mengikuti akun pengguna lainnya,  atau memiliki pengikut di instagram.
2.  Fitur Bagikan foto, fitur utama instagram adalah membagikan foto-foto kepada pengikut di instagram.
3. Kamera, Instagram memiliki fitur kamera di dalam nya dan dapat di simpan atau di bagikan langsung dengan menggunakan efek-efek yang tersedia di instagram dan di upload di insta story.
4. Efek foto , instagram memiliki efek foto untuk para penggunanya agar menambah fitur lebih berwarna di Instagram nya itu sendiri. 
5.  Tagar, di instagram memiliki fitur tagar atau dapat me mentions pengguna lainnya. Dll


Dengan berbagai fitur di atas, banyak sekali orang yang ingin menjadi penggunanya, pengguna instagram sendiri memiliki berbagai kalangan. Instagram ini dapat di gunakan untuk membuat konten seperti hal nya blog, yang mana instagram memiliki konten yang beragam mengenai bidang keahlian atau bisnis para penggunanya. 

Dengan begitu banyak sekali pengguna instagram yang melihat adanya peluang untuk memajukan dirinya agar dilihat banyak orang dan memiliki keuntungan yang sangat besar, tidak jauh berbeda dengan para pembisnis di instagram, instagram sebagai tempat promosi yang memiliki skala besar terhadap pengguna lainnya,  karena pengguna instagram sangat lah banyak, dengan promosi di instagram peluang omset penjualan akan bisa meningkat. 

Maka dengan begitu kita sebagai pengguna media harus mengetahui apa manfaat dan kelebihan yang di miliki oleh media tersebut, seperti halnya instagram. Instagram bukan hanya bisa di pakai sebagai konten dengan membagikan aktifitas keseharian kita, atau hanya sekedar story random, akan tetapi instagram juga memiliki peluang yang memiliki keuntungan yang sangat besar, akan tetapi jika kita dapat memainkannya. 

Penulis: Shofwah Annisa 
Mahasiswa UIN SGD Bandung

Tidak ada komentar

Posting Komentar

© all rights reserved
made with by templateszoo